Saturday, November 16, 2013

Manfaat dan kandungan toge / kecambah

Manfaat dan kandungan toge / kecambah. Kecambah atau taoge adalah tumbuhan (sporofit) muda yang baru saja berkembang dari tahap embrionik di dalam biji. Tahap perkembangannya disebut perkecambahan dan merupakan satu tahap kritis dalam kehidupan tumbuhan.
Kecambah biasanya dibagi menjadi tiga bagian utama: radikula (akar embrio), hipokotil, dan kotiledon (daun lembaga). Dua kelas dari tumbuhan berbunga dibedakan dari cacah daun lembaganya: monokotil dan dikotil. Tumbuhan berbiji terbuka lebih bervariasi dalam cacah lembaganya. Kecambah pinus misalnya dapat memiliki hingga delapan daun lembaga. Beberapa jenis tumbuhan berbunga tidak memiliki kotiledon, dan disebut akotiledon

Toge banyak sekali manfaatnya bagi tubuh. Di dalam toge mengandung senyawa yang disebut fitokimiawi dan kanavanin (canavanine) yang sangat berkhasiat bagi tubuh. Walaupun toge berasal dari biji-bijian akan tetapi kandungan gizi toge lebih besar daripada biji pembentuknya. Kandungan protein dalam toge lebih besar 19% dibandingkan bijinya. Hal ini dikarenakan selama pembentukan kecambah terjadi proses pembentukan asam amino esensial yang menyusun protein.

Kandungan yang terdapat dalam toge / kecambah 

Di dalam toge mengandung beberapa zat yang sangat berguna bagi tubuh seperti Karbohidrat, Protein, Asam folat, Fosfor, Seng, Potasium, Kalium, Zat besi, Vitamin A, Vitamin B, Vitamin C, Serat, Niacin, dan Energi.

Beberapa Khasiat toge / kecambah;
  1. Kecambah merupakan pangan yang rendah kadar lemak, kaya vitamin C, serta memiliki folat dan protein yang dapat memperkecil risiko timbulnya penyakit kardiovaskular dan merendahkkan LDL dalam darah Dalam kecambah, terkandung fitoestrogen yang dapat berfungsi seperti estrogen bagi wanita. Estrogen tersebut dapat meningkatkan kepadatan dan susunan tulang, serta mencegah kerapuhan tulang (osteoporosis) khususnya bagi wanita yang berada pada masa menopause. 
  2. Konsumsi kecambah juga dapat membantu wanita terhindar dari kanker payudara, gangguan menjelang mensturasi, keluhan semburat panas pada pra-menopause, dan gangguan akibat menopause. Tidak hanya itu, kecambah juga memiliki kemampuan mengurangi risiko terkena artritis, memperlancar pencernaan, reproduksi, dan saluran kelenjar (glandular). 
  3. Pada beberapa jenis kecambah, terkandung senyawa fitokimia dalam jumlah besar dan salah satunya adalah kanavanin. Senyawa ini banyak ditemukan pada kecambah alfalfa dan bermanfaat untuk mencegah kanker darah, kanker usus besar, dan kanker pankreas. Selain kanavanin, senyawa anti-kanker lain yang terkandung di dalam kecambah adalah daidzein dan ''genistein''. 
  4. Senyawa genistein secara efektif menghambat pasokan gizi (makanan)untuk sel-sel kanker sehingga membunuh sel kanker dalam tubuh. Selain itu, di dalam kecambah juga terkandung saponin yang dapat meningkatkan imunitas tubuh dengan menstimulasi interferon dan sel limfosit T
Beberapa manfaat mengkonsumsi toge secara rutin diantaranya:

1. Mencegah Kanker
Toge banyak mengandung serat dan air, hal ini secara otomatis dapat membantu pemebersihan usus besar. Efek dari usus besar yang selalu bersih ini akan mencegah bertumpuknya zat-zat racun di dalam usus. Dalam hal ini toge sangat berperan dalam membantu mendorong kotoran dan zat racun keluar usus besar. Dengan ini akan membantu mengurangi potensi terjadinya kanker.

Kandungan antioksidan di dalam toge juga sangat berperan dalam mencegah tumbuhnya sel-sel kanker dalam tubuh.

2. Mencegah terjadinya Osteoporosis
Toge mengandung estrogen alami yang akan meiningkatkan kepadatan tulang, susunan tulang dan akan mencegah terjadinya kekeroposan tulang.

3. Mencegah Serangan Jantung
Toge juga mengandung Saponin yang akan yang akan menghancurkan lemak jahat LDL di dalam tubuh. Kandungan Saponin terbesar biasanya terdapat pada jenis Toge Alfafa. Saat proses pembentukan kecambah biasanya kandungan Saponin akan meningkat 450%.

4. Meningkatkan Kesuburan
Ini biasanya yang banyak diketahui oleh seseorang bahwa toge dapay meningkatkan kesuburan. Toge memiliki kandungan Vitamin E Alfa yang sangat berperan dalam meningkatkan kesuburan seseorang.

Vitamin E dalam toge berperan sebagai antioksidan yang dapat melindungi sel-sel tubuh dari serangan radikan bebas. Hal ini secara otomatis akan melindungi sel-sel telur pada wanita maupun sel-sel sperma pada pria dari serangan radikal bebas.

Demikian beberapa Manfaat dan kandungan toge / kecambah. Jika anda rutin mengkonsumsi kecambah maka akan meningkatkan gizi dan nutrisi dalam tubuh anda. Untuk para pria, mengkonsumsi kecambah akan memperbaiki kualitas sperma anda.

0 comments

Post a Comment